Dalam memaknai sebuah hadits, tentunya kita harus memahami redaksi berbahasa Arab, karena apabila tidak, maka akan didapatkan faham yang terkesan akal-akalan. coba simak uraian berikut ini..!!
الجنة تحت اقدام الامهات
Artinya: Sorga itu berada di bawah telapak kaki ibu
Sahabatku. Maksud dari redaksi ini adalah bahwa untuk masuk ke sorga Allah, yang di dalamnya penuh dengan kenikmatan wujud lahiriyah, adalah dengan tidak menyakiti perasaan orang tua, terutama ibu. Itu berarti, apabila ada orang menyakiti perasaan ibunya, maka jangan harap akan bisa masuk sorga, karena ridho Allah ada dalam ridho kedua orang tua, juga karena Islam sangat menghormati pengorbanan seorang ibu dalam mengasuh anaknya.
Kedudukan seorang Ibu sungguh mulia dan terhormat, sampai-sampai kebahagiaan abadi yang diibaratkan sorga, akan berada di bawah telapak kaki sang ibu. kebahagiaan abadi ditempatkan di bawah telapak kaki loh.. tempat paling rendah dalam tubuh manusia. Subhanalloh..
Walhasil, sekali lagi saya jelaskan bahwa. karena Islam amat menghormati pengorbanan seorang ibu, maka sorga dan semua kehebatan sorga akan berada di bawah telapak kaki ibu, bukan di bawah telapak kaki janda... saya yakin itu..!! ..hehe..
4 komentar
saya sangat sayang kepada ibu saya, karena takut nya saya kalo durhaka pada ibuk ga dapat surga diakhiratnya:) subhanallah sangat indah sekali :)
yang terpenting adalah jangan sekali-kali menyakiti perasaan ibu. kalau bisa harumkan lah nama beliau dengan yang kita bisa
amin begitupun juga saya mas..
benar sekali mba. itulah harapan kita semuanya
Berikan Tanggapan atau Komentar... Sudah baca tulisan saya diatas sampai selesai..? Kalau begitu silahkan berikan tanggapan yang baik yaa ^_^